Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Selasa, 01 Juli 2014

Cowok Ditinjau dari Sudut Pandang Sains

Catatan: Bersifat humor dan tidak ada niat untuk menyinggung pihak manapun

Sifat Kimiawi

Nama Unsur: Cowok
Simbol: Ck
Massa Atom: Berkisar 50 kg. Namun setelah bersenyawa dengan Ce (cewek), massanya bisa mencapai 150 kg.

Sifat Fisik
  1. Tingkat kebersihan suatu unsur Ck tergantung dengan jumlah unsur Ce di sekitar. Semakin sedikit, semakin kotor
  2. Mudah meledak jika terlalu lama digabung dengan sesama unsur Ck
  3. Mudah membesar dengan pujian maupun kedekatan dengan unsur Ce
  4. Pahit dalam keadaan apa pun
  5. Hanya memiliki satu bentuk permukaan: kasar

Kereaktifan
  1. Mudah digerakkan dengan unsur abstrak seperti uang.
  2. Mudah tertipu dengan permukaan Ce yang diselimuti bedak
  3. Mudah melekat pada produk teknologi dan mobil terbaru.
  4. Mudah bereaksi terhadap hinaan, dan akan memusnahkan unsur lain yang dianggap berbahaya. Pada kondisi tertentu, setiap unsur (kecuali Ce) adalah unsur berbahaya.
  5. Perusak keteraturan paling andal yang pernah dikenal manusia.

Sifat Alamiah
  1. Sejumlah unsur Ck berjumlah genap yang ditempatkan di suatu wadah akan menghasilkan reaksi berantai yang menarik. Terutama jika ditambahkan katalis Bola (Bo). Hati-hati: kadang terjadi ledakan.
  2. Anehnya, sejumlah besar unsur Ck yang ditempatkan di sekeliling wadah di atas jadi tidak menunjukkan pergerakan sama sekali. Namun, jika terjadi ledakan pada wadah tersebut, unsur-unsur CK di sekitar ini jadi bersifat destruktif dan korosif, merusak segala hal yang bersinggungan dengan mereka.
  3. Dapat tiba-tiba menemukan dan menghabiskan makanan di sekitar.

Metoda Analisis
  1. Secara konvensional tidak perlu dianalisis secara fisik (karena dalam berbagai bentuk, kemungkinan bersenyawa dengan Wa tidak jauh berbeda).
  2. Secara fungsional dapat dianalisis dengan teknik isolasi pada tabung reaksi. Jika ditinggalkan seminggu, semua makanan dalam tabung akan terurai, tatanan unsur lain yang rapi jadi berantakan, dan tabung reaksi akan menjadi sangat kotor.

Hasil Tes
  1. Spesimen murninya tidak jelas berwarna apa, karena terlalu kotor pada keadaan stabil.
  2. Warna spesimen murninya otomatis memerah bila didekatkan pada spesimen lawan.

Fungsi dan Kegunaan
  1. Pada umumnya tidak berguna kecuali dikendalikan (melalui senyawa maupun rangsangan) oleh tangan yang sudah ahli.
  2. Manfaat paling utama: disenyawakan dengan Ck untuk mendukung dunia perekonomian


Gambar Ilustrasi

0 komentar :

Posting Komentar

Ikutlah Berpartisipasi di www.RofaYuliaAzhar.com. Cukup dengan Memberikan Tanggapan atas Artikel Kami. Agar Kami dapat Meningkatkan Kualitas Artikel yang Kami Buat